Selasa, 15 Februari 2011 bersama Forum Biarawan Biarawati (FBB) Daerah Istimewa Jogyakarta (DIY) yang berjumlah kurang lebih 150 orang, SSpS ikut terlibat dalam kegiatan tanam pohon di desa Argomulyo. Suster Verena dan delapan suster-suster SSpS Yunior Jogjakarta termasuk Sr.Theresia Sitriati SSpS ikut terlibat dalam kegiatan ini.
Berangkat dari komunitas Pk.05.30 WIB seluruh peserta berkumpul di Lapangan Realino Kampus Sanata Dharma, Mrican untuk melakukan registrasi ulang, serta melakukan pegecekan peralatan yang akan digunakan. Setelah itu berangkat bersama dengan menggunakan Bus yang telah disediakan oleh panitia. Pada Pk 07.00 WIB, peserta sampai di desa Argomulyo dan disambut baik oleh Bp.Sutrisno selaku Lurah (kepala Desa) Argomulyo dan Bp.Frans sebagai koordinator Lapangan di tempat itu.
Sepanjang mata memandang hanya pasir dan batu memenuhi Kali Gendol di desa Argomulyo, Cangkringan, serta pohon-pohon yang meranggas tempat untuk melakukan penanaman.
Setelah seluruh peserta berkumpul di pinggiran Kali Gendol, acara dimulai dengan beberapa kata sambutan. Sambutan pertama oleh Bp. Sutrisno. Beliau menyambut dengan antusias kegiatan ini dan menekankan "meskipun kita berbeda tetapi kita tetap bersatu dalam kasih". Kemudian beliau menceritakan tentang kronologi kejadian Letusan Gunung Merapi pada tanggal 5 November 2010 yang lalu.
Kemudian sebagai simbolis dilakukan penanaman pohon mahoni oleh Bp. Sutrisno di damping oleh panitia kegiatan.
Peserta dibagi dalam 25 kelompok dan melakukan penanaman pohon sesuai dengan wilayah yang disediakan. Kegiatan ini selesai pada Pk.12.00 WIB, dilanjutkan dengan makan siang bersama dan pulang ke komunitas masing-masing.
Sr.M. Sanctisima, SSpS
Infokom edisi no. 9, Februari 2011
No comments:
Post a Comment