PROVINSI MARIA BUNDA ALLAH

di Jawa-Bali-Lombok-Sumatra-Papua, INDONESIA

Sunday, February 12, 2012

JOGYAKARTA : Pesta St. Yosef Freinademetz Biara Roh Suci & Komunitas SVD


Dalam rangka merayakan pesta St. Yosef Freinademetz Misionaris pertama SVD, maka kami diundang oleh Pater FX. Ketut Trisnoyanto, SVD untuk mengikuti Triduum di Biara SVD, Jl. Santan Maguwoharjo Jogjakarta. Misa Triduum dimulai pada tanggal 26-28 Januari pukul 17.30 WIB. Setelah perayaan misa acara dilanjutkan dengan makan malam bersama dan diiringi pemutaran Film pendek tentang Karya Misi SVD di beberapa Negara oleh Br. Made, SVD. Setelah menyaksikan video ditutup doa singkat dan bacaan Injil untuk esok hari sekaligus ajakan untuk berdoa bagi para misionaris dan karya misinya.



Misa syukur hari raya St. Yosef Freinademetz dipersembahkan oleh Rm. FX. Ketut Trisnoyanto, SVD. Pada hari Minggu, 29 Januari Pk. 06.30 dikapela SVD. Dalam kotbahnya Pater Ketut mengingatkan kembali kebajikan-kebajikan St. Arnoldus dan St.Yosef Freinademetz, SVD. Demikian kita semua diundang untuk melanjutkan karya misi Yesus di zaman ini. Perayaan Misa pesta St. Yosef Freinademetz kali ini lebih sederhana namun penuh hikmat. Perayaan tahun lalu dengan mengundang semua para biarawan/wati di sekitarnya, tetapi tahun ini dirayakan dengan hanya mengundang komunitas SVD dan SSpS dan beberapa donatur. Kenapa demikian? Karena para pater dan Bruder akan mengadakan Misi umat di Bali. Sebagaimana diungkapkan oleh P. Ketut SVD sebelum berkat penutup.

Sesudah Perayaan Ekaristi selesai kita semua diundang makan pagi bersama sebagai puncak kegembiraan dan rasa syukur atas teladan St. Yosef Freinademetz, SVD yang kita rayakan hari ini. Satu hati Satu Misi melanjutkan misi Yesus dengan tetap setia memanggul salib dan rela berkorban demi kehidupan.


Sr. Veronika Rukini SSpS
Infokom Edisi 02, Februari 2012

No comments:

Post a Comment